JENIS – JENIS JARINGAN KOMPUTER
1. PAN (Personal Area Network)
PAN atau Personal
Area Network adalah jaringan komputer yang digunakan untuk berkomunikasi
antara satu perangkat dengan perangkat yang lain dalam jarak yang sangat dekat.
Jangkauan dari PAN biasanya hanya beberapa meter. Teknologi protocol yang
digunakan antara lain wireless Application Protocol (WAP), Wifi, Infrared,
Bluetooth, dll.
Salah satu contoh dari jaringan PAN ini yaitu Bluetooth.
Bluetooth biasa digunakan untuk menghubungkan HP (Handphone) dengan HP(Handphone),
HP(Handphone) dengan laptop, mouse
dengan laptop, printer dengan laptop, dan masih banyak lagi.
2. LAN (Local Area Network)
LAN atau Local Area
Network merupakan jaringan komputer yang jaringannya hanya mencakup wilayah kecil, seperti jaringan komputer kampus, gedung, kantor, dalam rumah, sekolah atau yang lebih kecil. LAN
menghubungkan perangkat ke jaringan internet melalui perangkat jaringan
sederhana.
Dalam jaringan LAN biasanya ditemukan kabel UTP, Hub, Switch,
maupun Router. Contoh dari jaringan
ini adalah komputer-komputer di sekolah, perusahaan, atau warung internet.
3. MAN (Metropolitan Area Network)
MAN atau Metropolitan Area Network adalah jaringan komputer
yang mencakup wilayah yang luas seperti mencakup antarkota. MAN digunakan
karena kecepatan transfer datanya yang dikenal cepat. Jaringan MAN merupakan
gabungan beberapa jaringan LAN yang mana menjangkau hingga 10 s.d. 50 km.
Jaringan MAN cocok dipakai untuk membangun
jaringan antar perkantoran atau instansi yang masih dalam satu kota. Biasanya
MAN dipakai untuk menghubungkan beberapa lokasi seperti perkantoran, kampus,
pemerintahan, dan sebagainya. Contoh perangkat jaringan MAN
adalah router, switch, radio frekuensi, dan hub.
4. WAN (Wide Area Network)
WAN atau Wide Area
Network adalah merupakan jaringan komputer yang paling luas diantara
jaringan LAN dan MAN. WAN mencakup antar Negara atau Benua, jaringan WAN
terhubung menggunakan kabel fiber optic dan ditanamkan didalam tanah maupun
di jalur bawah laut.
Contoh jaringan WAN adalah router, switch, modem,
multi plexer, CSU/DSU (Channel Server
Unit/ Data Server Unit).
Nama : Vina Mukhlisani
NIM : 19190083
Kelas : 19.4A.28